Terbaru dari WordPress 2.5

wordpress 2.5

Setelah wordpress merilis versi 2.5 RC 1, RC 2, sampai RC 3 ( Release Candidate) dimana untuk versi ini hanya diperlukan untuk mengetahui seberapa besar error yang ada, kini secara resmi telah dirilis untuk wordpress versi 2.5 Stable download dan sudah mulai dapat digunakan. Tentunya ini hanya untuk pengguna wordpress yang mempunyai server hosting sendiri. Untuk yang versi gratisannya versi ini sudah otomatis diupdate oleh pihak team supportnya. Bagi yang ingin mendaftar bisa langsung ke wordpress.com. Bagi yang punya server hosting sendiri bisa download wordpress 2.5 sekarang!

Apa saja feature terbaru dari wordpress 2.5 ini kali ini ?

WordPress 2.5 memiliki feature terbaru yang jauh sangat berbeda dibandingkan versi terdahulunya. Mulai dari feature pada warna hingga pada interfacenya. Juga penambahan pada beberapa option tertentu. Untuk itu akan saya coba bahas satu persatu. Untuk pengguna yang masih baru dan masih awam untuk instruksinya bisa di baca langsung di wordpress.org. Mulai dari cara installasi, cara upgrade bahkan cara memperbaiki error yang ada dengan saling share satu sama lain sesama pengguna wordpress.

Ok, mari kita bahas:

1. Login Page :

    login-page.jpg
    • Pada tampilan awal saat kita mengakses ke wp-admin maka sudah kita temui perubahan dari segi tampilan. Dengan tampilan yang agak fresh terlihat wordpress kali ini agak sedikit lebih cerah.

    2. Dashboard :

    dashboard.jpg
    • Halaman dashboard pada versi terdahulu susunannya bersamaan dengan menu pengaturan” lain. Pada versi ini agak sedikit terlihat berbeda. Halaman Dashboard berisikan menu” untuk pengaturan seperti Menu Write, Manage, Design & comment letaknya agak sedikit kekiri sedangkan untuk Menu Setting, Plugin & User selain tulisannya yang agak sedikit lebih kecil letaknya pun sedikit lebih kekanan. Jika kita ingin langsung membuat artikel maka kita tidak perlu repot untuk masuk ke halaman Write terlebih dahulu karena pada menu dashboard dapat kita jumpai option write post dan write page. Jadi agak sedikit lebih simple.

    3. Navigation :

    navigation.jpg
    • Pada halaman navigasi juga mengalami perubahan design & interface. Jadi seperti yang sudah saya jelaskan diatas posisinya pun agak lebih strategis buat pengguna. Jadi lebih fresh buat pengguna awam serta mudah untuk digunakan.

    Pada wordpress kali ini terutama pada sub menu Write ada sedikit penambahan, Yaitu kita bisa menyisipkan video maupun audio yang berupa url kedalam postingan. Jadi Kesimpulannya wordpress versi terbaru ini diharapkan para pengguna tidak merasa jenuh lagi akan tampilan pada area admin wordpress karena beberapa settingan sudah agak dipermudah untuk pengguna terutama para pengguna baru. Kalo masih penasaran, kenapa anda tidak mencobanya ?

    Info lengkap wordpress versi 2.5 di wordpress.org.

    Bagi yang penasaran dan ingin mendownload langsung silahkan klik link dibawah :

    DOWNLOAD WORDPRESS 2.5

    2 Responses

    1. wah ne bagi rahasia dong
      gua juga mau ngeblog,,, dasar orang “” belog”” tanya melulu!!! 🙂

      Malaikax :No Problemo Bli.. wheuheuh ane bantu sekuatnya .. asal rajin and niat itu kuncinya . Welcome to the jungle boss. Keep Blogging !!

    2. wedew WP 2.5 ???
      Tidaaaaaaaaakkkkk…..kok gw cari” menu buat nempel foto ndak ada ya??? Gimana caranya Djo 🙂 ? Maklum barang baru :))

      Malaikax : Hueahuea…anda kurang teliti coba lihat gambar” yang ada di area menu WRITE POST disitu ada kok. arahin aja cursor ke sana satu” ntar pasti ketemu. Keep looking !!

    Leave a reply to dadoks Cancel reply